Sena Farid Sudarsono Raih Juara Kedua Pidato Ekonomi Digital pada ajang “DBS Young Economist Stand Up 2017”

[unpad.ac.id, 9/11/2017] Mahasiswa Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran, Sena Farid Sudarsono, meraih juara II Lomba Pidato Ekonomi Digital pada ajang “DBS Young Economist Stand Up 2017” yang diadakan oleh Bank DBS Indonesia, 18-26 Oktober 2017 lalu.

Mahasiswa Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran, Sena Farid Sudarsono, meraih juara II Lomba Pidato Ekonomi Digital pada ajang “DBS Young Economist Stand Up 2017” yang diadakan oleh Bank DBS Indonesia, 18-26 Oktober 2017 lalu.*

Dalam kompetisi tersebut, Sena menawarkan sebuah solusi berupa program All in One Commerce Marketing (All Income) sebagai pusat akselarator UMKM di Indonesia. Secara konsep, All Income sendiri akan bekerja sama dengan startup e-commerce di Indonesia pada suatu wilayah kolaborasi tertentu.

“Jadi program ini berangkat dari bukan hanya startup saja yang harus punya akselerator center tetapi juga UMKM. Di dalamnya akan difasilitasi sebuah paket lengkap,” ujar Sena dalam rilis yang diterima Humas Unpad.

Paket yang dimaksud yakni pelatihan untuk memasarkan produk dan melakukan iklan digital, serta bantuan administrasi terhadap kredit perbankan maupun non perbankan.

Kompetisi tersebut diikuti sekitar 500 peserta dari seluruh Indonesia dengan seleksi awal melalui submisi video secara online. Setelah itu, terpilih 22 semi finalis yang berhak berangkat ke Jakarta untuk mengikuti rangkaian DBS YES Camp serta memperebutkan Juara ke-1, 2, dan 3.

Dalam kegiatan DBS YES Camp tersebut, seluruh peserta melakukan company visit ke beberapa perusahaan pelaku maupun pendorong ekonomi digital, seperti Kementerian Komunikasi dan Informatika, Google Indonesia, Bukalapak, dan NET TV.

Pada akhir rangkaian kegiatan, Sena berkesempatan untuk menyampaikan idenya untuk mendorong UMKM di era ekonomi digital kepada Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla dan Menteri Keuangan RI Sri Mulyani.

Atas prestasinya, Sena beserta dua pemenang lainnya akan berangkat ke Singapura untuk mengunjungi DBS Headquarter Office dan melakukan mentoring secara langsung dengan Chief Innovation Officer Bank DBS. Selain itu, Ia akan tampil kembali untuk mempresentasikan idenya dalam acara DBS Asian Insight Conference di Jakarta, 21 November 2017 mendatang, yang akan dihadiri lebih dari 1000 CEO perusahaan.*

Rilis/art

Share this: