Anggota MWA Universitas Diponegoro Kunjungi MWA Unpad

[unpad.ac.id, 26/09/2017] Perwakilan anggota Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Diponegoro melakukan kunjungan ke MWA Universitas Padjadjaran. Kunjungan tersebut diterima secara resmi oleh Wakil Ketua MWA Unpad Prof. Dr. Obsatar Sinaga, M.Si., di Kantor Sekretariat MWA Unpad, Jalan Cimandiri Nomor 14, Bandung, Senin (25/09) siang.

Suasana kunjungan MWA Universitas Diponegoro ke Kantor Sekretariat MWA Unpad, Jalan Cimandiri No. 14, Bandung, Senin (25/09) siang. (Foto: Tedi Yusup)*

Wakil Ketua MWA Undip Prof. Dr. Esmi Warasih Pudji Rahayu, S.H., M.H., mengatakan kunjungan kerja ini didasarkan adanya kesamaan antara Undip dengan Unpad, yaitu ditetapkan sebagai PTN Badan Hukum baru bersama Universitas Hasanudin dan Institut Teknologi Sepuluh November.

“Karena sama-sama baru lahir, kami ingin menjalin silaturahmi dengan Unpad, ITS, dan Unhas,” kata Prof. Esmi.

Dalam kesempatan tersebut, anggota MWA Undip yang hadir diantaranya Ketua Komite Audit Drs. Tarmizi Achmad, MBA, PHD, CPA, CA, Dra. Arsiani Sulaksmiwati, M.Pd., selaku anggota MWA dari unsur tenaga kependidikan, serta Fawaz Muhammad Sidiqi selaku anggota MWA dari unsur mahasiswa.

Selain memperkuat silaturahmi, agenda kunjungan lainnya adalah mengetahui bagaimana aktivitas yang telah dilakukan MWA Unpad dalam rangka menunjang kelembagaan perguruan tinggi. Hingga saat ini, kata Prof. Esmi, MWA Undip sudah menyelesaikan struktur organisasi tata kelola dan kebijakan umum MWA.

Prof. Esmi melanjutkan, kebijakan umum MWA diutamakan karena menjadi payung hukum semua peraturan rektor Undip, termasuk berbagai aktivitas program di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Sementara Prof. Obsatar menyampaikan, sampai saat ini MWA Unpad juga telah menyelesaikan beberapa produk hukum menyangkut tata tertib MWA, Komite Audit, Hubungan Antar Organ, Sistem Perencanaan, Pengangkatan Anggota Kehormatan MWA, Pengukuhan Rektor, Sistem Kerjasama, Sistem Akuntansi dan Pelaporan, hingga Tata Cara Pemilihan Pengurus MWA.

“Banyak yang tadinya dilakukan tanpa peraturan, saat ini telah ditetapkan dengtan cara-cara yang dibuat oleh MWA Unpad,” kata Prof. Obsatar.

Dalam kesempatan tersebut, anggota MWA Unpad yang hadir terdiri dari Sekretaris Eksekutif MWA Prof. Dr. Erri N. Megantara, Ir. Chay Asdak, M.Sc., PhD, Dr. Dudi Aripin, drg., SpKG, Ir. Yudi Guntara Noor, Hikmat Kurnia, Slamet Suprapto, S.Sos, M.Si., Kodrat Wibowo, PhD, serta Novri Firmansyah.*

Laporan oleh Arief Maulana

Share this: