PT. Martina Berto, Tbk. Jalin Kerja Sama dengan Unpad

Rektor Unpad, Prof. Tri Hanggono Achmad, dan Direktur PT. Martina Berto, Samuel Eduard Pranata, saat penandatangangan Piagam Kerja Sama di Bale Sawala Unpad Jatinangor, Senin (19/12). (Foto oleh: Tedi Yusup)*

[Unpad.ac.id, 19/12/2016] Universitas Padjadjaran melakukan kerja sama penelitian dengan PT. Martina Berto, Tbk. Kerja sama ini diwujudkan melalui penandatanganan Piagam Kerja Sama antara Rektor Unpad, Prof. Tri Hanggono Achmad dengan Direktur PT. Martina Berto, Samuel Eduard Pranata di Bale Sawala Gedung Rektorat Unpad Jatinangor, Senin (19/12).

Rektor Unpad, Prof. Tri Hanggono Achmad, dan Direktur PT. Martina Berto, Samuel Eduard Pranata, saat penandatangangan Piagam Kerja Sama di Bale Sawala Unpad Jatinangor, Senin (19/12). (Foto oleh: Tedi Yusup)*
Rektor Unpad, Prof. Tri Hanggono Achmad, dan Direktur PT. Martina Berto, Samuel Eduard Pranata, saat penandatangangan Piagam Kerja Sama di Bale Sawala Unpad Jatinangor, Senin (19/12). (Foto oleh: Tedi Yusup)*

Bentuk kerja sama yang dilakukan dengan salah satu anak perusahaan Martha Tilaar Group ini yaitu penelitian bersama tentang bahan aktif natural sebagai pencerah kulit secara in vitro. Dalam hal ini, kerjasama penelitian dilakukan dengan Fakultas Farmasi.

Dalam sambutannya, Rektor mengungkapkan kerja sama ini merupakan wujud komitmen Unpad dalam mendorong pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dimiliki untuk dapat diberikan secara optimal bagi masyarakat. Melihat meningkatkan tantangan di masyarakat, perguruan tinggi saat ini sudah bukan lagi menjadi pusat keilmuan, tetapi aktif memberikan solusi dari permasalahan tersebut melalui berbagai produk akademik.

Melalui kerjasama ini, Rektor memandang ada irisan antara tujuan yang dibangun Unpad dengan Martha Tilaar, yaitu sama-sama berkomitmen menjaga budaya bangsa dan lingkungan. Dengan mengedepankan produk berbasis keanekaragaman hayati, Unpad dan Martha Tilaar diharapkan mampu mendorong budaya “kembali ke alam” di masyarakat.

“Kerja sama ini mudah-mudahan dapat membangun pola hidup sehat, yang bukan hanya sekadar sehat tetapi sehat berkualitas,” kata Rektor.

Di sisi lain, Rektor mendorong segala bentuk kerja sama dengan Martha Tilaar Group ini diharapkan memiliki produk akademik. Selain itu, kerja sama ini juga diharapkan dapat meningkatkan jumlah publikasi ilmiah, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Sementara itu, Samuel mengatakan, kerjasama dengan Unpad ini merupakan salah satu implementasi kolaborasi bisnis perusahaan yang bergerak di bidang produk kosmetik tersebut. Menurutnya, ada 3 aspek yang saat ini terus dikembangkan Martha Tilaar, yaitu koneksi aktif dengan konsumen, kerja sama penelitian dengan perguruan tinggi, serta berkompetisi menghasilkan produk-produk terbaik.

Dalam kesempatan tersebut ditandatangani pula naskah Perjanjian Kerja Sama antara Fakultas Farmasi dan PT. Martina Berto Tbk. Penandatanganan dilakukan langsung oleh Dekan Fakultas Farmasi Prof. Dr. Ajeng Diantini, M.Si., Apt., dengan Samuel Eduard Pranata.

Usai penandatanganan, digelar pula kuliah tamu berjudul “Innovation for Sustainable Development: Elevating Local Product to the Global Market” oleh Kilala Tilaar. Menurut Kilala, sebagai negara tropis terbesar kedua di dunia, Indonesia seharusnya mampu memanfaatkan berbagai kekayaan lokal. Saat ini banyak peneliti asing yang tertarik meneliti beragam potensi hayati lokal Indonesia.

Untuk itu, Martha Tilaar sendiri terus mengembangkan berbagai kekayaan hayati lokal untuk produknya. Melalui pusat penelitian yang dimiliki Martha Tilaar bekerja sama dengan berbagai perguruan tinggi dan laboratorium, pihaknya menghasilkan berbagai formula dari bahan baku produk lokal. Banyak produk lokal dari Sumatera hingga Papua telah digunakan sebagai bahan baku kosmetik.*

Laporan oleh: Arief Maulana / eh

Share this: