Unpad Ikuti Pameran Pendidikan di Sekolah Madania Bogor

Kasubag Seleksi dan Registrasi Unpad, Ahmad Baehaqi, S.Si., M.T., memberikan informasi kepada para pelajar di Madania Education Exhibition (MEE) 2016 di Bogor, Rabu (7/09). (Foto oleh: Arief Maulana)*

[Unpad.ac.id, 8/09/2016] Universitas Padjadjaran berpartisipasi dalam ajang pameran pendidikan tinggi “Madania Education Exhibition (MEE) 2016: Dream Big: Seize it Today!” di Aula kampus Madania World Class Standard Indonesian School di Bogor, Rabu (08/09). Sebanyak 34 perguruan tinggi tingkat nasional maupun internasional mengikuti pameran tersebut.

Kasubag Seleksi dan Registrasi Unpad, Ahmad Baehaqi, S.Si., M.T., memberikan informasi kepada para pelajar di Madania Education Exhibition (MEE) 2016 di Bogor, Rabu (7/09). (Foto oleh: Arief Maulana)*
Kasubag Seleksi dan Registrasi Unpad, Ahmad Baehaqi, S.Si., M.T., memberikan informasi kepada para pelajar di Madania Education Exhibition (MEE) 2016 di Bogor, Rabu (7/09). (Foto oleh: Arief Maulana)*

Ketua pelaksana kegiatan, Yuyun Wachyuniah, mengatakan, MEE digelar untuk memberikan informasi terkini kepada siswa tingkat SMA, terutama kelas XII, terkait kesempatan melanjutkan studi ke pendidikan tinggi. Meski digelar di kampus Madania, pameran pendidikan ini juga dihadiri oleh pelajar SMA dari wilayah Bogor, Tangerang, dan Depok, serta masyarakat umum.

“Ini memberikan peluang bagi siswa untuk mendapatkan informasi lengkap terkait perguruan tinggi. Kadang-kadang, informasi dari web atau via telepon tidak selalu memberikan informasi yang jelas,” ujar Yuyun saat dietmui di sela kegiatan.

Selain memberikan informasi yang lengkap kepada siswa, kegiatan ini juga membuka peluang kerja sama antara Madania dengan beberapa perguruan tinggi. “Dengan adanya kemitraan yang baik, anak-anak akan punya banyak informasi yang baik,” ujar Guru Bahasa Inggris yang juga menjabat sebagai koordinator University Center and Student Service tersebut.

Perguruan tinggi yang menjadi peserta dalam pameran tersebut terdiri dari perguruan tinggi negeri, swasta, konsultan pendidikan, serta 2 perwakilan dari kantor duta besar. Selain Unpad, PTN yang hadir dalam pameran tersebut ada Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor, dan Institut Teknologi Bandung.

Lebih lanjut Yuyun mengatakan, diundangnya Unpad sebagai peserta pameran didasarkan pada semakin banyaknya siswa yang berminat untuk berkuliah di skala nasional. Lulusan dari Madania sendiri banyak yang diterima masuk Unpad, baik melalui jalur SNMPTN maupun SBMPTN.

“Karena ketertarikan anak-anak semakin meningkat kepada Unpad, tentu kami harus mengakomodasikan kebutuhan informasi anak-anak dan orang tua,” kata Yuyun.

Kegiatan ini diisi dengan pameran dan presentasi tiap-tiap perguruan tinggi peserta. Selain itu, digelar pula seminar pengembangan profesi guru, serta TOEFL prediction test.

Pameran dan presentasi tentang Unpad sendiri dilakukan oleh Kepala Sub Bagian Seleksi dan Registrasi Unpad, Ahmad Baehaqi, S.Si., M.T. Ahmad mengatakan, pameran ini memiliki nilai positif untuk informasi lebih awal terkait program studi dan aktivitas pembelajaran di Unpad.*

Laporan oleh: Arief Maulana / eh

Share this: