Unpad Berpartisipasi pada Pameran Pendidikan IIETE 2023

SMUP Unpad
Pelajar Sekolah Menengah Atas mengunjungi stan Universitas Padjadjaran pada pameran pendidikan “Indonesia International Education Training (IIETE) Expo & Conference” yang digelar di Hall B Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (16/2/2023). (Foto: Dadan Triawan)*

[KanalMedia Unpad] Universitas Padjadjaran berpatisipasi dalam kegiatan pameran pendidikan “Indonesia International Education Training (IIETE) Expo & Conference” yang digelar di Hall B Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (16/2/2023) hingga Minggu (19/2/2023).

Kepala Kantor SMUP Unpad Ir. Anas, PhD, mengatakan, keikutsertaan Unpad pada pameran pendidikan terbesar di Indonesia ini adalah untuk menyosialisasikan berbagai fakultas dan program studi yang ada di Unpad. Informasi ini sangat diperlukan bagi calon mahasiswa baru yang ingin melanjutkan studi ke perguruan tinggi.

“Sehingga hadirnya Unpad di pameran ini dapat membimbing calon mahasiswa untuk bisa memilih sesuai minat dan passion-nya,” kata Anas.

Selain menyosialisasikan fakultas dan program studi, stan Unpad juga menginformasikan jalur penerimaan apa saja yang yang dibuka. Mulai dari seleksi tingkat nasional (SNBP dan SNBT) maupun seleksi mandiri melalui SMUP. Sasaran dari pameran ini adalah peserta dari tingkat SMA/sederajat serta masyarakat umum yang ingin melanjutkan studi ke jenjang Pascasarjana.

Lebih lanjut Kepala Kantor Komunikasi Publik Unpad Dandi Supriadi, M.A(SUT), PhD, mengatakan, keikutsertaan di pameran kali ini merupakan ajang Unpad untuk membangun brand awareness sekaligus pengingat bagi publik bahwa Unpad ada, berkualitas, dan punya inovasi baru.

“Di sini bukan untuk menjaring pendaftar sebanyak mungkin karena itu akan ditentukan oleh seleksi. Akan tetapi, ini menjadi ajang strategis bagi Unpad untuk menaruh nama Unpad di hati setiap publik,” kata Dandi.

Dengan demikian, kata Dandi, Unpad tidak sekadar untuk menambah jumlah peminat masuk Unpad. Hal penting yang diupayakan adalah bahwa publik tahu kualitas Unpad dan cocok menjadi salah satu pilihan, baik untuk diri sendiri maupun direkomendasikan ke pihak lain.

Untuk itu, Dandi mendorong bagi yang ingin melanjutkan studi ke Unpad untuk menjadikan pameran ini sebagai ajang memperoleh banyak informasi kredibel tentang Unpad. “Cari informasi sedetail mungkin tentang prodi pilihannya, karena banyak sekali informasi di luar sana yang mungkin tidak akurat. Silakan datang ke stan Unpad untuk informasi langsung,” pungkasnya.

Presiden Direktur PT. Wahyu Promo Citra selaku penyelenggara kegiatan Syukur Sakka mengatakan, pameran tahun ini sudah menginjak pelaksanaan ke-31. Dengan kata lain, kegiatan ini merupakan pameran pendidikan terlama yang masih eksis digelar di Indonesia.

“Pameran ini merupakan sarana promosi bagi institusi pendidikan kepada calon mahasiswa untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi,” ujarnya.

Tahun ini, IIETE 2023 diikuti lebih dari 80 institusi pendidikan tanah air serta beberapa perwakilan lembaga pendidikan di luar negeri.

Pameran dibuka secara resmi oleh Koordinator Umum, Kerja Sama, dan Humas Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kemendikbudristek RI Yayat Hendayana. Yayat mengatakan, pameran ini merupakan wujud peran serta pihak swasta dalam rangka menyampaikan informasi mengenai pendidikan tinggi di Indonesia.*

Share this: