Rektor Harapkan Tenaga Kependidikan Unpad Adaptif Terhadap Perubahan Global

[unpad.ac.id, 9/04/2018] Rektor Universitas Padjadjaran Prof. Tri Hanggono Achmad memimpin pengambilan sumpah/janji jabatan fungsional sejumlah Pustakawan, Pranata Humas, Arsiparis, Perawat, Perawat Gigi, Pranata Laboratorium Pendidikan, dan Pengembang Teknologi Pembelajaran di lingkungan Unpad. Acara dilaksanakan di Aula Pusat Studi Bahasa Jepang Fakultas Ilmu Budaya Unpad, Jatinangor, Senin (9/04).

Rektor Universitas Padjadjaran memimpin pengambilan janji/sumpah jabatan fungsional sejumlah Pustakawan, Pranata Humas, Arsiparis, Perawat, Perawat Gigi, Pranata Laboratorium Pendidikan, dan Pengembang Teknologi Pembelajaran di lingkungan Unpad yang digelar di Aula Pusat Studi Bahasa Jepang Fakultas Ilmu Budaya Unpad, Jatinangor, Senin (9/04). (Foto: Tedi Yusup)*

Dalam sambutannya Rektor menekankan mengenai pentingnya memiliki sikap adaptif pada setiap perubahan yang terjadi. Di era revolusi tahap keempat, terjadi berbagai perubahan yang penuh ketidakpastian, termasuk di perguruan tinggi. Implementasi teknologi digital membuat dunia pekerjaan pun menjadi ikut berubah. Bukan hanya menyangkut ketersediaan sumber daya manusia, tetapi juga kompetensi.

“Perguruan tinggi, harapannya harus menjadi dunia yang paling adaptif,” ujar Rektor.

Unpad pun sudah melakukan berbagai upaya adaptif. Salah satunya adalah melalui reformasi birokrasi dengan mendorong pengayaan dari fungsi-fungsi tata kelola. Rektor pun mengharapkan munculnya kreatifitas dari masing-masing individu, sehingga akan ada pengembangan dari masing-masing unit layanan. Kreatifitas ini akan sangat baik jika muncul dari sumber daya manusia yang menjalankannya.

“Bapak Ibu sekalian yang akan bergerak ke aspek fungsional, sangat diharapkan menjadi ujung tombak pengembangan tata kelola ke depan,” kata Rektor.

Rektor pun mendorong untuk memiliki tekad agar siap menghadapi berbagai perubahan. Bukan hanya dapat bertahan, tetapi juga ikut menentukan arah perubahan. Menurut Rektor, sudah menjadi keniscayaan bahwa pekerjaan di beberapa bidang tertentu akan berubah. Di satu sisi akan ada penciutan pekerjaan, tetapi di sisi lain ada tuntutan untuk pengembangan.

“Jadi saya sangat berharap Bapak Ibu sekalian mulai membangun sikap, jangan menunggu, kalau perlu menciptakan (hal baru) sesuai pengalamannya,” harap Rektor.

Laporan oleh Artanti Hendriyana/am

 

Share this: