Rektor Lantik Sejumlah Pimpinan Baru di Lingkungan Unpad

Pelantikan sejumlah pimpinan baru di lingkungan Unpad oleh Rektor Unpad di Executive Lounge Gedung Rektorat Unpad Jatinangor, Kamis (17/11). (Foto oleh: Tedi Yusup)*

[Unpad.ac.id, 17/11/2016] Rektor Universitas Padjadjaran, Prof. Tri Hanggono Achmad, melantik sejumlah pimpinan unit kerja di lingkungan Unpad. Pelantikan digelar di ruang Executive Lounge Gedung Rektorat Unpad Kampus Jatinangor, Kamis (17/11). Pelantikan ini dihadiri oleh Wakil Rektor, pimpinan fakultas, serta anggota Darma Wanita Persatuan (DWP) Unpad.

Pelantikan sejumlah pimpinan baru di lingkungan Unpad oleh Rektor Unpad di Executive Lounge Gedung Rektorat Unpad Jatinangor, Kamis (17/11). (Foto oleh: Tedi Yusup)*
Pelantikan sejumlah pimpinan baru di lingkungan Unpad oleh Rektor Unpad di Executive Lounge Gedung Rektorat Unpad Jatinangor, Kamis (17/11). (Foto oleh: Tedi Yusup)*

Pimpinan yang dilantik terdiri dari Direktur, Kepala Satuan Pengawas Internal, Kepala dan Wakil Kepala Satuan Pengendalian dan Koordinasi Program, serta Sekretaris Direktorat. Pelantikan tersebut merupakan upaya transformasi organisasi yang dijalankan Unpad.

“Upaya transformasi organisasi ini untuk mendukung upaya memberikan kontribusi Unpad lebih kuat bagi pembangunan bangsa,” ujar Rektor saat memberikan pengarahan.

Menjalani masa transisi sebagai Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum, aspek penting yang harus dilakukan Unpad ialah menguatkan serta melakukan pemberdayaan berbagai potensi yang dimiliki. Di tahap awal pelaksanaan ialah mengenalkan berbagai program secara masif. Program ini merupakan inisiasi untuk menjalankan aktivitas kelembagaan ke depan.

Rektor mengatakan, berbagai inovasi harus dikembangkan Unpad. Inovasi ini menjadi jiwa dari upaya membangun pengembangan Unpad ke depan. Membangun inovasi ini salah satunya ditopang dengan perangkat kelembagaan yang optimal.

“Tanpa inovasi, sulit untuk kita berkembang ke depan,” ujar Rektor.

Untuk itu, dalam pelantikan ini, ada beberapa penyesuaian transformasi kelembagaan. Secara teknis Rektor menjelaskan, kelembagaan Direktorat yang sebelumnya terdiri dari 11 Direktorat, kemudian direduksi menjadi 9 Direktorat, yaitu dengan menghilangkan 3 Direktorat, menggabungkan 2 Direktorat, dan membantuk 1 Direktorat Baru.

Untuk mempercepat proses kinerja, peran Kepala Biro dihilangkan dan diambil alih Direktur. Dalam hal ini, Direktur akan dibantu Sekretaris Direktorat guna menjalankan berbagai fungsi fasilitatif untuk menjamin terlaksananya program yang telah dirancang oleh unit kerja. “Melakukan pemberdayaan dan menyinergikan berbagai program,” tambah Rektor.

Dengan upaya transformatif kelembagaan ini, Rektor menargetkan pada 2018 mendatang Unpad telah berada pada posisi stabil sebagai PTN Badan Hukum.

Berdasarkan Surat Keputusan Rektor Nomor 1883-1912/UN6.RKT/2016, nama pejabat Direktur dan Kepala yang dilantik dalam kesempatan tersebut adalah sebagai berikut:

1.Direktur Pendidikan dan Kemahasiswaan
Prof. Dr. Reiza D. Dienaputra, M.Hum.

Sekretaris Direktorat Pendidikan dan Kemahasiswaan
Ahmad Baehaqi, S.Si., MT.

2. Direktur Sumber Daya Pembelajaran dan Perpustakaan
Prof. Dr. Budi Setiabudiawan, dr., Sp.A-K, M.Kes.

Sekretaris Direktorat Sumber Daya Pembelajaran dan Perpustakaan
Drs. Sudarma, MM.

3. Direktur Keuangan dan Logistik
Edi Jaenudin, S.E., Ak., M.Si.

Sekretaris Direktorat Keuangan dan Logistik
Nurhayati, SE., M.Ak.

4. Direktur Direktur Sumber Daya Manusia
Drs. Gatot Riwi Setyanto, M.Si.

Sekretaris Direktorat Sumber Daya Manusia
Arif Firmansyah, S.Si., MT.

5. Direktur Sarana dan Prasarana
Dr. Irwan Ary Dharmawan, M.Si.

Sekretaris Direktorat Sarana dan Prasarana
Edward Henry, S.IP., MM.

6. Direktur Riset, Pengabdian pada Masyakarat dan Inovasi
Rizky Abdulah, S.Si., Apt., PhD.

Sekretaris Direktorat Riset, Pengabdian pada Masyarakat dan Inovasi
Kiki Pinardi, S.IP., M.Si

7. Direktur Kerja Sama dan Korporasi Akademik
Dr. Dwi Purnomo, S.TP., M.T.

Sekretaris Direktorat Kerja Sama dan Korporasi Akademik
Ofiar Murwanti, S.Pd.

8. Direktur Tata Kelola dan Komunikasi Publik/Kepala Kantor Internasional
Ade Kadarisman, S.Sos., M.T.

Sekretaris Direktorat Tata Kelola dan Komunikasi Publik/Kepala Kantor Internasional
Slamet Suprapto, S.Sos., M.Si.

9. Direktur Perencanaan dan Sistem Informasi
Irvan Afriandi, dr., Grad. Dipl. OEH., MPH., Dr.PH.

Sekretaris Direktorat Perencanaan dan Sistem Informasi
Aji Sasongko, S.Pd., M.Si.

10. Kepala Satuan Pengawas Internal:
Cahya Irawadi, SE, Ak., M.Si.

11. Kepala Satuan Pengendalian dan Koordinasi Program
Drs. Agus Safari, M.Si.

Wakil Kepala Satuan Pengendalian dan Koordinasi Program
Gaga Irawan Nugraha, dr., M.Gizi

Lampiran SK Pengangkatan Direktur, Kepala SPI, Kepala dan Wakil Kepala Satuan Pengendalian dan Koordinasi Program, serta Sekretaris Direktorat (klik link untuk melihat file dalam bentuk microsoft excel).

Laporan oleh: Arief Maulana / eh

Share this: