Ribuan Pencari Kerja Padati Bursa Lowongan Kerja KompasKarier.com Fair 2015 di Unpad

Suasana KompasKarier.com Fair 2015 di Grha Sanusi Hardjadinata Unpad Jln. Dipati Ukur 35 Bandung, yang diselenggarakan 24-25 Februari 2015 (Foto oleh: Tedi Yusup)*

[Unpad.ac.id, 25/02/2015] Untuk kedua kalinya KompasKarier.com bekerja sama dengan Universitas Padjadjaran menggelar KompasKarier.com Fair (KKF) 2015 di Grha Sanusi Hardjadinata Unpad, Jln. Dipatiukur No.35, Bandung pada 24-25 Februari 2015. Sebanyak 40 perusahaan menjadi peserta dalam pameran bursa lowongan kerja tersebut.

Suasana KompasKarier.com Fair 2015 di Grha Sanusi Hardjadinata Unpad Jln. Dipati Ukur 35 Bandung, yang diselenggarakan 24-25  Februari 2015 (Foto oleh: Tedi Yusup)*
Suasana KompasKarier.com Fair 2015 di Grha Sanusi Hardjadinata Unpad Jln. Dipati Ukur 35 Bandung, yang diselenggarakan 24-25 Februari 2015 (Foto oleh: Tedi Yusup)*

“Untuk hari pertama, pengunjung yang datang sudah 2.000 orang,” ujar Marketing Communications KompasKarier.com. Max Gilang, saat diwawancarai pada pelaksanaan KKF di hari kedua, Rabu (25/02) pagi.

Di KKF 2015, selain mendapatkan informasi mengenai lowongan kerja, pelamar juga akan mendapatkan banyak masukan dari para Human Resources Development (HRD) perusahaan yang ada terkait kesempatan memasuki dunia kerja. Selain itu, ada pula perusahaan yang melakukan psikotes maupun wawancara langsung dengan pelamar.

“Interview akan dilakukan pada hari ini, setelah kemarin melakukan apply di perusahaan tersebut,” kata Max.

Lebih lanjut Max menjelaskan, dipilihnya Unpad sebagai lokasi acara atas rekomendasi dari perusahaan peserta. “Banyak perusahaan yang bilang lulusan Unpad itu menarik banget. Akhirnya mereka minta digelar di sini lalu kita kerja sama dengan Unpad,” jelasnya.

kompas1kompas3Meski digelar di Unpad, KKF ini juga terbuka untuk umum. Berdasarkan pantauan di hari kedua, Acara yang dibuka pada pukul 9.00 WIB hingga 17.00 WIB semakin ramai didatangi pengunjung. Ditargetkan, KKF ini akan dikunjungi oleh lebih dari 4.000 pencari kerja di Kota Bandung dan sekitarnya.

Fasilitas lain yang disediakan di KKF 2015 adalah pelamar tidak perlu membawa data fisik berupa Curriculum Vitae maupun hal penunjang lainnya. Setiap pelamar akan melakukan login ke KompasKarier.com untuk mengunggah CV mengisi formulir yang ada. Data tersebut secara otomatis terkoneksi dengan seluruh gerai perusahaan.

Meski begitu, masih banyak pelamar yang datang membawa hard copy CV. Meilani, salah satu pelamar lulusan Unpad, misalnya, datang dengan membawa CV hingga fotokopi ijazah.

“Saya belum tahu kalau CV-nya tinggal diupload. Tapi ini sangat memudahkan pelamar,” ujarnya.

Diharapkan, KKF 2015 ini dapat menjembatani pelamar dengan perusahaan yang diinginkannya. Selain itu, pelamar pun akan mendapatkan wawasan lebih terkait kesiapan menghadapi dunia kerja.

“Kita harapkan, semua yang datang itu dapat diserap,” ujar Max.*

Laporan oleh: Arief Maulana / eh

Share this: