SMAN 1 Cikarang Timur Kabupaten Bekasi Sambangi Universitas Padjadjaran

[Unpad.ac.id, 2/12/2014] Bale Rucita kembali dipenuhi oleh rombongan dengan seragam putih abu-abu. Sekira 50 orang siswa kelas XII SMAN 1 Cikarang Timur menyambangi kampus Universitas Padjadjaran,  Jatinangor pada Selasa (2/10) pagi. Rombongan diterima hangat oleh tim UPT Humas Unpad.

2014-12-02 sman 1 cikarang
Rombongan SMAN 1 Cikarang Timu Kabupaten Bekasi berfoto bersama dengan perwakilan UPT Humas Unpad di lobi Gedung Rektorat Unpad, Jatinangor. (Foto: Raihan Alvanny Syakira)

Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan SMAN 1 Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Arif Sudirman menuturkan bahwa dengan diadakannya kunjungan ke Unpad ini diharapkan dapat mendorong para siswa untuk melanjutkan ke perguruan tinggi. “Semoga kunjungan kita ke Universitas Padjadjaran dapat menjadi referensi dan motivasi bagi kita semua dalam menentukan langkah ke depannya,” tuturnya.

Acara dimulai dengan pemutaran video profil Universitas Padjadjaran, dilanjutkan dengan pemaparan mengenai Unpad oleh staf UPT Humas Dra. Wati Sukmawati dan Safa Annisaa S.I.Kom. Acara yang berlangsung selama satu jam ini berjalan secara interaktif. Antusiasme yang tinggi dari para siswa sangat terlihat jelas saat sesi tanya jawab dimulai.

Dalam kesempatan tersebut, Safa menuturkan bahwa saat ini belum ada informasi resmi mengenai jalur masuk ke perguruan tinggi untuk tahun 2015. Oleh karena itu para siswa yang ingin mengetahui informasi mengenai jalur penerimaan perguruan tinggi, diharapkan dapat terus memantau kabar terbaru dari laman web Unpad.

“Berkaca dari tahun 2014, Unpad hanya membuka dua jalur penerimaan mahasiswa baru untuk program sarjana yaitu melalui Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Sedangkan untuk program diploma dan pascasarjana, jalur masuk yang digunakan adalah Seleksi Masuk Universitas Padjadjaran (SMUP). Tetapi kita sendiri belum tahu apakah sistem yang digunakan pada jalur masuk perguruan tinggi tahun depan akan sama seperti tahun ini atau berbeda,” jelasnya.*

Laporan oleh: Raihan Alvanny Syakira/mar

Share this: