Unpad Tanda Tangani MoU dengan Komnas HAM RI

Ketua Komnas HAM, Siti Noor Laila, S.H., dan Wakil Rektor Bidang PPM dan Kerja Sama Unpad, Dr.med. Setiawan, dr., berfoto bersama usai penandatanganan MoU. (Foto: Tedi Yusup)

[Unpad.ac.id, 22/10/2013] Selasa (22/10), Unpad menandatangani perjanjian kerja sama (Memorandum of Understanding) dengan Komisi Nasional Hak dan Asasi Manusia (Komnas HAM) RI. Penandatanganan tersebut dilakukan di Ruang Serba Guna Lantai 4 Unpad Kampus Bandung di sela-sela acara Padjadjaran International Legal Conference (PILC) 2013.

Ketua Komnas HAM, Siti Noor Laila, S.H., dan Wakil Rektor Bidang PPM dan Kerja Sama Unpad, Dr.med. Setiawan, dr., berfoto bersama usai penandatanganan MoU. (Foto: Tedi Yusup)

Kerja sama tersebut ditandatangani oleh Wakil Rektor Bidang PPM dan Kerja Sama Unpad, Dr.med. Setiawan, dr., dengan Ketua Komnas HAM, Siti Noor Laila, S.H. Menurut Dr. Setiawan, kerja sama ini akan menitikberatkan pada pengembangan aspek Hak Asasi Manusia (Human Rights).

Adapun rencana kerja sama yang akan dilakukan adalah kolaborasi penelitian dan pengembangan antara Unpad dalam hal ini melalui Fakultas Hukum (FH), Komnas HAM, dan beberapa praktisi lainnya terkait dengan aspek Human Rights. Lebih lanjut Setiawan mengungkapkan, kerja sama FH Unpad dengan Komnas HAM sendiri sudah lama terjalin.

“Sebelumnya di FH Unpad dan Komnas HAM sendiri membentuk pos PAHAM (Pusat Advokasi Hak Asasi Manusia). Saya pikir itu juga merupakan bagian dari kolaborasi yang baik untuk meninjau perspektif regional mengenai Human Rights,” ujar Setiawan.

Adapun studi-studi tentatif mengenai Human Rights yang dilakukan mahasiswa, peneliti, maupun dosen juga harus dikembangkan. Pasalnya, menurut Dr. Setiawan, studi-studi tersebut merupakan studi dasar dalam penelitian mengenai Human Rights, sehingga guna menunjang kolaborasi lanjutan studi tersebut harus dikembangkan.

“Kerja sama lain kiranya dapat digunakan oleh praktisi atau staf di Komnas HAM untuk melanjutkan studi di Unpad,” jelas Dr. Setiawan.

Dr. Setiawan pun berharap, kerja sama Unpad dengan Komnas HAM ini akan menghasilkan implementasi nyata dan mempunyai road map kerja sama yang jelas dalam kurun waktu 5 tahun. Menanggapi hal tersebut, Dekan FH Unpad, Dr. Sigid Suseno, S.H., M.H., akan memfasilitasi kerja sama tersebut. “Kita akan men-support segala hasil MoU antara Unpad dengan Komnas HAM,” ujarnya.*

Laporan oleh Arief Maulana/mar

Share this: