Unpad dan UPH Selenggarakan Pelatihan Instruktur Literasi Informasi Paket A

[Unpad.ac.id, 11/04/2012] Untuk meningkatkan profesionalisme pustakawan akademis, terutama menjawab tantangan berbagai institusi akademis agar para pustakawan akademis dapat membangun program pengajaran Literasi Informasi serta mengembangkannya di institusi masing-masing, Departemen Ilmu Informasi dan Perpustakaan Unpad bekerja sama dengan The Johannes Oentoro Library, dan Universitas Pelita Harapan (UPH) menyelenggarakan Kursus Pelatihan Instruktur Literasi Informasi. Literasi Informasi menjadi sebuah tuntutan kemampuan bagi masyarakat untuk belajar seumur hidup seperti misi yang dicanangkan oleh UNESCO.

Logo Unpad *

Kerja sama ini merupakan rintisan pertama di Indonesia dalam melahirkan sejumlah trainer yang memiliki kompetensi di bidang literasi Informasi.  Pelatihan ini diikuti oleh peserta yang berasal dari bidang profesi pustakawan, dosen, guru dan para pengelola informasi.

Pelatihan yang dilaksanakan di Unpad kali ini merupakan batch kedua.  Batch pertama sudah  diselenggarakan di UPH untuk Paket A.  Kursus ini terdiri dari 3 Paket, yaitu paket A-C, yang keseluruhannya terdiri dari 67 jam atau setara dengan 5 kredit SKS perkuliahan atau 2 mata kuliah (3 dan 2 SKS).  Isi paket A-C tersebut, meliputi materi: Paket A berisi Dasar-dasar Literasi Informasi (10 sesi, 17 jam), Paket B yang berisi Kurikulum dan pengajaran Literasi Informasi (10 sesi, 20,5 jam) dan Paket C yang berisi E-Learning dan Media Pembelajaran (12 sesi, 30,5 jam). Untuk setiap paket yang diselesaikan akan diadakan ujian teori dan atau ujian praktik, yang hasil nilainya akan dicantumkan dalam sertifikat.

Setelah peserta mengikuti paket A-C dan lulus ujian, maka peserta akan mendapatkan sertifikasi yang di sahkan oleh Departemen Ilmu Informasi dan Perpustakaan Unpad yang menyatakan bahwa peserta tersebut eligible sebagai instruktur literasi informasi bagi pengguna di institusi masing-masing.

Materi dasar Paket A ini antara lain berisi  tentang Konsep Literasi Informasi, Model-Model Literasi Informasi, Identifikasi masalah, Penelusuran Online dan Evaluasi Website, Plagiarism dan Format Sitasi, Teknik Membaca SQ3R dan Dasar-Dasar Penulisan Paper.

Kursus Pelatihan ini telah menghasilkan 28 orang trainer dasar dalam bidang dasar Literasi Informasi.  Kursus  ini telah diselenggarakan pada hari Selasa-Kamis, 9-11 April 2013 lalu, bertempat di Ruang Oemi Abdurrachman, Gedung Dekanat, Kampus Fikom Unpad, Jatinangor.

Rilis oleh: Departemen Ilmu Informasi dan Perpustakaan Unpad / art*

Share this: